
Panser Biru membuat terobosan baru untuk anggotanya. Mereka meluncurkan E-KTA yang bekerja sama dengan Bank BRI. Ini merupakan terobosan baru Panser Biru yang menerapkan Kartu Anggota yang dapat juga berfungsi sebagai alat pembayaran non tunai.
Launching E-KTa dilakukan di Koeta Toea, Jalan Brigjen Soediarto no 448b, Pedurungan, Semarang. Hadir dalam launching tersebut CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi, Pemain PSIS Semarang Alfreanda Dewangga dan Kantor Kepala Cabang Bank BRI Semarang Ridal Agus Prabowo serta beberapa perwakiln Korwil Panser Biru.
Ketua Panser Biru, Galih Eko Putranto berterimakasih kepada BRI atas dukungan yang diberikan.
“Alhamdulillah Panser Biru dan BRI menjalin kerjasama, tahap awal ini kita ambil Brizzi sebanyak 7000 kartu,”
“Ini menjadi bukti saat mendaftarkan anggota Panser Biru akan mendapatkan keuntungan tambahan terutama saat menggunakan fasilitas publik di Semarang. Semoga kerja sama ini akan bermanfaat untuk anggota saya,” tutur Galih Ndog Ketua Umum Panser Biru.
Galih menambahkan bagi anggota yang ingin memiliki kartu ini harus memenuhi syarat berikut.
“Syaratnya harus terdaftar di korwil sebagai anggota Panserbiru, setelah terdaftar di korwil selanjutnya ada pembayaran 75ribu, diantaranya untuk kas dan pembelian e-money,” terangnya.
Lebih lanjut, Galih berharap kerjasama dengam BRI bisa terus berlanjut ke depannya.
“Semoga kerjasama ini terus berkembang tidak hanya e-money saja tapi juga merambah ke program BRI lainnya seperti KUR atau tabungan Simpedes yang bisa menguntungkan kedua belah pihak,” jelasnya.
Sementara Ridal Agus Prabowo selaku Branch Manager BRI Cabang Brigjen Sudiarto mengaku senang bisa berkolaborasi dengan Panser Biru.
“PSIS punya salah satu suporter luar biasa yakni Panser Biru, sebagai awal kerjasama dengan Panser Biru, kita memberikan KTA sebanyak 7 ribu,” kata Ridal.
Ridal menerangkan KTA ini berupa uang elektronik, jadi tidak hanya kartu anggota tapi juga berfungsi untuk kebutuhan-kebutuhan yang lain.
Salah satunya sebagai kemudahan dalam transaksi pembayaran.
“KTA ini banyak manfaatnya, bisa untuk belanja di toko retail, bisa sebagai e-toll juga kartu parkir. Saat ini budayanya semakin cashless jadi akan memberi manfaat sebesar-besarnya bagi kedua belah pihak,” bebernya.
Kerjasama yang dilakukan Panser Biru dan Bank BRI disambut positif oleh CEO PSIS Semarang. Menurutnya ini merupakan satu langkah di depan suporter lain di era kepengurusan DPP Panser Biru kali ini.
“Terima kasih Pak Rida, atas dukungannya, luar biasa dengan mendapatkan KTA Panser Biru, Panser Biru sudah satu langkah di depan di antara suporter lain di Indonesia,” ujar Yoyok Sukawi.
“Ini juga merupakan salah satu wujud pembangunan Panser Biru di era kepengurusan Galih Ndog,”tutup Yoyok Sukawi.