PSIS Semarang berhasil mengalahkan Arema FC dengan skor tipis 1-0 pada laga pekan ke-19 Liga 1 di Stadion Jatidiri, Sabtu (21/1) sore.

Gol kemenangan Laskar Mahesa Jenar, julukan PSIS Semarang, dicetak oleh Riyan Ardiansyah pada menit ke-81.

Caretaker PSIS Semarang, M Ridwan mengaku bersyukur dengan hasil yang diraih timnya.

Menurutnya kemenangan ini diraih dengan tidak mudah.

“Pertandingan yang berat. Seperti kita tahu Arema tim bagus, mereka tim kuat, mereka nyaris menguasai jalannya pertandingan,” tuturnya usai laga.

“Namun di jeda kita lakukan evaluasi, kita perlu mencetak gol dan alhamdulillah kita bisa cetak gol dan sukses mempertahankan keunggulan sampai akhir laga,” bebernya.

M Ridwan juga mengungkapkan bahwa alasannya mengganti Taisei Marukawa bukan karena taktik atau performa. Alasan penggantian itu adalah karena Marukawa mengalami cedera.

“Di babak kedua Taisei mengeluhkan sakit di bagian paha, jadi kita tidak mau paksa,” katanya.

Menurutnya, kunci kemenangan juga berada di mentalitas. Meski banyak pemain muda, tapi Ridwan selalu menekankan kepada para pemain untuk memiliki mentalitas pemenang.

“Ketika kamu cukup bagus berarti kamu cukup, tidak ada tua muda tidak ada senior junior, saya mengapresiasi dia memberikan seluruh kemampuan yang dia punya,” ujarnya.

redaksi
Januari 22, 2023

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *