
PSIS Semarang akan melakoni pertandingan pekan ke-25 Liga 1 2022-2023 melawan Persikabo 1973 di Stadion Pakansari Bogor, Selasa (21/2/2023). Kick off laga Persikabo 1973 vs PSIS dijadwalkan pukul 17.00 WIB.
Caretaker PSIS Semarang, M.Ridwan menyebut Persikabo tak layak diremehkan meski sedang dalam tren minor.
“Persikabo kita lihat merupakan tim yang bagus, dengan permainan atraktif, Maka kita datang kesini dengan kewaspadaan, dari mereka menyerang atau bertahan mereka jadi kesatuan yang baik,” kata Ridwan saat jumpa pers sebelum laga, Senin (20/2/2023).
Seperti diketahui, tim berjuluk Laskar Padjajaran itu belum memenangkan pertandingan sejak 13 laga terakhir. Dalam 13 pertandingan itu, mereka 8 kali kalah dan 5 kali imbang.
Kemudian terkait larangan suporter PSIS away Persikabo 1973, M. Ridwan berharap suporter PSIS mematuhi aturan tersebut dan mendoakan PSIS dari Semarang.
“Ada atau tidaknya suporter normal ya, memang ketika ada suporter bisa menambah semangat tapi ini sudah aturan, tapi kita yakin mereka mendukung dari Semarang dan mendoakan yang terbaik buat kita dan tugas kita disini memberikan terbaik,” lanjut M. Ridwan.
Ridwan menyebut skuadnya sudah siap bermain di kandang Persikabo. Meski waktu persiapan mepet, dia yakin bisa mencuri 3 poin di kandang lawannya.
“Saya rasa dengan ketidakidealannya itu kita berharap kita masih bisa menampilkan permainan terbaik dan kita bisa mengambil poin 3,” pungkas Ridwan.
Sementara, Hari Nur Yulianto mewakili teman-temanya mengaku siap dalam laga besok, dan pastinya akan memberikan yang terbaik.
“Laga besok tentunya kami sudah siap, semoga kita bisa mendapatkan poin maksimal. Persikabo saya rasa tim yang bagus meski di beberapa laga mereka kurang baik, kita tetap wspada kita akan bermain semaksimal mungkin untuk mencuri poin dikandang mereka,” tegas Hari Nur.